we are

Minggu, 07 Agustus 2016

Inilah Bekal Sehat Untuk Buah Hati

Posted by   on



Semua yang dimakan oleh anak akan berpengaruh terhadap tumbuh kembang anak. Banyak orang tua yang khawatir dengan kebiasaan jajan anak yang mengarah pada makanan yang tidak sehat sehingga ada baiknya orang tua sudah mulai membiasakan anak untuk makan menu sehat dari rumah.




Orang tua harus mampu membuat anak tidak hanya bersemangat untuk makan, melainkan juga melahap setiap bahan makanan yang dimasak ke dalam makanan tersebut. Betapa banyak anak yang enggan makan wortel, brokoli, atau paprika padahal semua jenis makanan tersebut sangat bagus untuk perkembangan tubuhnya.
Orang tua tidak hanya harus kreatif dalam meracik menu makanan sehat untuk anak melainkan juga membuat makanan tersebut semenarik mungkin sehingga membuat anak tergugah untuk makan, dengan memperhatikan hal berikut ini:
1.    Memasukkan makanan dengan unsur karbohidrat dari beragam jenis.
2.    Memasukkan sumber protein. Ikan menjadi pilihan protein yang kaya akan nutrisi lain termasuk asam lemak esensial yang bagus untuk anak.
3.    Asupan zat besi juga harus dijaga dalam menu anak dengan memasukkan daging merah dan beberapa jenis sayuran kaya zat besi seperti bayam.
Menu yang ada dalam tempat makan bervariasi, mengingat bahwa anak mudah untuk merasa bosan terhadap makanan yang disajikan (baca sebelumnya tentang –kebutuhan gizi- pada artikel Perilaku Sehat Anak Usia 2- 4 Tahun).
Alternatif membuat menu yang sederhana, dan mudah bisa dengan membuat menu berikut ini:
1.    Telur dadar             5. Daging masak
2.    Nasi goreng            6. Nugget
3.    Perkedel                 7. Pudding
4.    Sandwich               8. dll
Pada dasarnya, masakan ibu memiliki makna yang lebih dari pada sekedar mengeyangkan perut, namun masakan ibu merupakan wujud kasih sayang yang diberikan oleh ibu pada anaknya. Harapan yang besar pada anaknya, agar tumbuh dan berkembang menjadi anak yang berguna bagi orang lain.

Tidak ada komentar:
Write komentar

Hey, we've just launched a new custom color Blogger template. You'll like it - https://t.co/quGl87I2PZ
Join Our Newsletter